Yum! makan enak di Singkawang (halal)

Kalo lagi di Singkawang jangan lupa makan makanan ini ya biar ga nyesel!

Dimulai dengan yang manis gurih...

1. Bubur Gunting

(Sumber: UKM Singkawang:)

Bubur yang satu ini terbuat dari olahan beras dan daging, tapi terdiri dari potongan cakwe dan kuah kental kacang hijau kupas.
Perpaduan cakwe yang gurih dan rasa manis dari kuah kental membuat makanan ini menjadi incaran setiap kalangan di kota Singkawang.

2. Choipan

(Sumber: Media Indonesia)

Makanan khas Singkawang yang satu ini terbuat dari tepung beras yang diisi dengan bengkuang/kucai/rebung.
Katanya sih, kalo belum makan ini berarti belum ke Singkawang haha. Karena choipan udah jadi icon kota Singkawang banget.

Lanjut ke makanan yang lebih berat...

3. Kwetiaw Asuk

(Sumber: Phinemo)

"Asuk" adalah panggilan untuk Paman di Singkawang, jadi orang yang memasak di tempat makan ini disebut "Asuk".
Kwetiaw yang satu ini dimasak dengan bumbu racikan yang sangat khas dan bedanya dengan kwetiaw biasa, mie bertekstur lembut di Singkawang ini dimasak dengan daun cangkok manis.
Warga lokal biasa menyebut olahan ini "kinci chaopan", yang berarti kweatiaw yang diolah dengan sayur/tanpa daging.

4. Rujak ebi

(Sumber: Detik)

Satu lagi icon makanan khas Singkawang yang ga boleh ketinggalan yaitu rujak ebi.
Rujak ini dibuat dengan potongan buah segar seperti nanas, bengkuang, pepaya, timun, dan mangga lalu disiram dengan bumbu gula merah kacang pedas dan ditaburi ebi halus kering diatasnya yang menambah rasa gurih juga menyempurnakan rasa rujak ini.


Masih banyak makanan di Singkawang yang bisa dicicipi, 4 yang sudah disebutkan merupakan makanan yang paling diminati turis saat datang ke Singkawang dan halal.

Komentar

Postingan Populer